Bupati Hendy Silaturahmi dengan Para Petani Durian Desa Pakis
JEMBER, Hari kedua pelaksanaan Jember Hadir Untuk Rakyat atau J-Hur di Kecamatan Panti, Bupati Jember Ir. Hendy Siswanto, ST. IPU. dan Wakil Bupati Jember KH. MB. Firjaun Barlaman berkunjung ke kampung durian yang berada di Desa Pakis, Sabtu (26/02/2022).
Bupati Hendy bersilaturahmi dengan warga petani durian. Dia mengaku bersyukur dengan adanya program kehutanan sosial sehingga warganya dapat mengelola tanah hutan untuk kemakmuran warga sekitar hutan.
“Kami sudah meneken kerjasama dengan Kementerian Kehutanan mengenai pemanfaatan hutan sosial, jadi masyarakat bukan jadi pemilik hutan tetapi oleh Pemerintah Pusat diijinkan untuk memanfaatkan lahan hutan, salah satunya di sini dimanfaatkan dengan ditanami durian, setiap warga di sini mempunyai pohon durian yang itu menjadi sumber pendapatan ekonomi,” ungkap Bupati Hendy Siswanto.
Dia meminta warga sekitar hutan untuk menjaga kelestarian hutan dan mengelolanya dengan baik.
“Kampung durian sudah berjalan, wisatawan dapat berkunjung langsung ke sini makan durian langsung di kebun, juga kami akan tambah sarana dan prasarana pendukung, seperti jalan menuju kesini akan saya diperbaiki,” sambungnya.
Sementara itu,.warga setempat Ibu Sulis menyampaikan dia mempunyai 30 pohon durian setahun mendapatkan omset Rp. 40 juta.
” Alhamdulillah dapat membantu, anak saya bisa kuliah,” ujar Ibu Sulis. (ipf)