Akhir Pekan, Bupati Hendy Gowes Bareng Warganya

JEMBER, Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto, ST. IPU. gowes bareng warganya di Alun-alun Kec. Rambipuji, Minggu (09/01/2022).

Gowes bersama ini juga dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke 93 Kabupaten Jember.

Rute gowes kali ini menempuh jalur sepanjang 17,4 kilometer, dimulai dari Alun-alun Rambipuji – Dam Curah Malang – Desa Nogosari – Desa Kaliwining kemudian finish kembali di Alun-alun Rambipuji.

Kebersamaan dengan warga secara langsung ini begitu dimanfaatkan oleh orang nomor satu di Kabupaten Jember Hendy Siswanto. Dia menyampaikan hati yang gembira merupakan jurus jitu untuk selalu sehat, salah satunya kumpul bersama, bersilaturahmi sambil olahraga gowes.

Tak lupa Bupati Hendy mengajak seluruh warganya untuk menyukseskan target pencapaian vaksinasi.

“Saat ini Jember sudah level 2, ayo kita kompak lakukan vaksinasi, ketika sudah capai target maka kita akan lebih baik lagi bisa level 1,” ungkap Bupati Hendy Siswanto.

Bupati Hendy juga menyemangati warganya untuk terus menggerakkan roda perekonomian dengan kelonggaran aktivitas yang dicapai dalam PPKM level 2 ini, namun tetap harus disiplin protokol kesehatan.

“Pedagang lebih semangat lagi berdagangnya, dan seluruh pekerjaan lainnya, namun tetap harus pakai masker, patuhi protokol kesehatan,” sambungnya.

Dia juga meminta warganya, apabila ada warga yang datang dari luar negeri untuk melapor dulu ke pemerintah desa setempat, untuk menghindari masuknya varian baru Covid-19.

“Tetap jaga imun, hati yang gembira, gowes bareng seperti ini bikin hati gembira, kumpul silaturahmi, udaranya segar juga, dan jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan,” pungkasnya. (ipf)

Related Articles

Back to top button